JatimTerkini.com
Terkini

Diduga Depresi, Siswi SMP Nekat Lompat Dari Gedung Sekolah

Ilustrasi

Surabaya – Diduga karena mengalami masalah keluarga, membuat seorang siswa SMP negeri di Kota Surabaya nekat lompat dari lantai 2 gedung sekolah, Jumat (25/11/2022). Beruntung korban selamat meski mengalami patah tulang kaki kanan dan langsung dilarikan ke RSUD Soewandhie Surabaya.

Dari informasi teman-temannya, anak perempuan berinisial NPS (13 tahun) ini nekat melompat karena mengalami masalah keluarga.

“Korban lompat dari lantai dua gedung sekolahnya,” kata Hidayat Syah Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Surabaya, Jumat (25/11/2022).

Sementara untuk penanganan kondisi psikis korban, kata Yusuf Masruh Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Kota Surabaya, langsung diberi pendampingan dari DP3AK (Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Kependudukan) serta psikiater RS Dr. Mohamad Soewandhie.

“Sudah ketemu sama orang tua muridnya tadi kita motivasi dan sebagainya nanti yang beri pendampingan teman-teman DP3AK,” terangnya.

Sedangkan menurut Iptu Sutrisno Kanit Reskrim Polsek Genteng Polrestabes Surabaya mengatakan, berdasarkan hasil penyelidikan ditemukan fakta bahwa korban mengalami depresi.

“Hasil lidik, siswa depresi karena bapak di luar pulau, ibu di Surabaya. Masih dalam penyelidikan, sementara keluarga fokus dampingi korban berobat ke RS,” ujar Sutrisno dikutip dari laman Suara Surabaya.