(SIDOARJOterkini) – Bupati Sidoarjo melakukan peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pembangunan gedung serbaguna Desa Banjar Bendo Kecamatan Sidoarjo, Minggu 07 Agustus 2022.
Pada kesempatan tersebut Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor mengatakan, keberadaan gedung serbaguna setiap desa sangat dibutuhkan, untuk menggelar berbagai acara baik itu yang dilakukan pemdes maupun masyarakat.
“Dengan begitu warga sudah tidak perlu lagi menutup jalan apabila ada hajatan, dan gedung serba guna bisa digunakan sebagai sarana olah raga dan kegiatan lainnya,”ungkapnya dihadapan Camat, Kades dan warga.
Dijelaskan Bupati, seluruh warga harus mendukung pembangunan gedung tersebut yang manfaatnya sangat besar bagi masyarakat.
“Gedung yang dibangun bukan untuk kepala desa atau pejabat lainnya, namun ini semua untuk masyarakat luas, untuk itu pembangunan gedung bisa dicontoh oleh desa yang lain,”ujarnya.
Sementara itu Kepala Desa Banjarbendo Sugeng Bahagia dalam sambutannya menyampaikan, Pembangunan Gedung serbaguna di atas tanah seluas 5000 M2 yang merupakan tanah ex- TKD , di atas tanah ini juga akan dibangun Balai Kesehatan, Sekolah PAUD, Sekolah TK serta Pujasera.
“Dan hal tersebut pasti akan bisa meningkatkan ekonomi yang ada di Desa Banjarbendo,”tandasnya.(cles)
The post Bupati Sidoarjo Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung Serbaguna Desa Banjarbendo appeared first on SIDOARJO TERKINI.