JatimTerkini.com
GresikHeadline JTHukrimTerkini

Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024, Polres Gresik Bakal Obok-obok 5 Kecamatan

Kapolres Gresik AKBP Arief Kurniawan saat memberikan keterangan terkait Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024. Foto: ist

Gresik-JATIMTERKINI.COM: Polres Gresik dipastikan akan mengobok-obok lima kecamatan dalam Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024. Targetnya tak lain untuk memberantas peredaran narkoba di kawasan Kota Pudak ini.

Dalam Operasi ini dipastikan akan melibatkan 90 personel gabungan. Dan akan berlangsung selama 12 hari, sejak 11 September hingga 22 September 2024.

Target Operasi ini adalah pengguna dan pengedar narkoba. Selain itu, juga lokasi-lokasi yang dikenal sebagai pusat penyalahgunaan narkotika.

Kapolres Gresik AKBP Arief Kurniawan mengatakan, operasi tersebut akan difokuskan di lima kecamatan. Kelima kecamatan ini teridentifikasi sebagai hotspot narkoba. Yakni, Kecamatan Gresik, Kebomas, Driyorejo, Menganti, dan Wringinanom.

“Ada lima kecamatan yang teridentifikasi menjadi hotspot narkoba. Daerah ini nantinya menjadi fokus kami dalam Operasi Tumpas Narkoba Semeru,” tegas AKBP Arief Kurniawan.

Dikatakan Kapolres, tujuan utama operasi adalah untuk menciptakan Gresik yang bebas narkoba serta mengurangi pasokan dan permintaan narkotika di masyarakat. Bahkan, operasi ini juga mendukung upaya pemerintah dalam memerangi penyalahgunaan narkoba guna menjamin lingkungan yang aman menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada).

Sedangkan, Kasat Resnarkoba Polres Gresik, Iptu Joko Suprianto, menyatakan bahwa operasi ini akan menerapkan berbagai strategi penegakan hukum. Mulai penggerebekan, penyisiran, pengumpulan informasi, dan pengawasan untuk mengidentifikasi target-target baru.

“Dengan pendekatan multi-faceted, kami bertujuan untuk membongkar jaringan narkoba dan menciptakan komunitas yang lebih sehat dan aman,” tandas Iptu Joko Suprianto.

Dengan Operasi Tumpas Narkoba Semeru 2024, Polres Gresik berkomitmen untuk memperkuat upaya pemberantasan narkoba dan memastikan Gresik menjadi wilayah yang lebih aman dari bahaya narkotika. (Rud)