JatimTerkini.com
-->
Kediri Raya

Jumpai Kecelakaan Lalulintas, Petugas Patroli Amankan Korban ke Rumah Sakit

Polres Trenggalek – Mewujutkan Quick Respon Kepolisian, Salah satu tugas pokok anggota Polri adalah melakukan patroli pemantauan wilayah guna mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selain itu setiap personel Polri harus peduli dengan situasi yang ditemui saat melaksanakan tugas patroli.

Seperti terlihat kali ini petugas Patroli dari Polsek Karangan Polres Trenggalek yang dipimpin Waka Polsek Karangan Ipda Suparno S.H. Menjumpai korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan raya Karangan – Trenggalek tepatnya di depan SDN 03 Desa Kedungsigit Kecamatan Karangan, Selanjutnya petugas menghubungi Puskesmas Karangan untuk mengevakuasi korban kecelakaan, guna mendapatkan pertolongan medis, Rabu (18/08/21).

Setelah korban mendapat perawatan medis di Puskesmas Karangan akhirnya korban sadar sehingga korban tidak diberikan rujukan ke RSUD Kabupaten Trenggalek.

“Bersama Petugas Medis dari Puskesmas Karangan kami lakukan evakuasi korban laka lantas ke Puskesmas Karangan untuk mendapatkan perawat medis, Alhamdulillah korban saat ini sudah sadar” Ungkapnya.

Kepada semua pihak yang terlibat kecelakaan, Ipda Suparno, menyampaikan himbauan tentang keselamatan berlalu lintas. “Mengemudikan kendaraan hendaknya berhati-hati harus konsentrasi penuh, jaga jarak aman, jika merasa mengantuk usahakan istirahat sejenak, kemudian melanjutkan perjalanan kembali” ujar Ipda Suparno,” dan jangan lupa berdoa sebelum berkendara, agar terhindar dari marabahaya,” tambahnya.

Sumber : Polres Trenggalek

Related posts

Periode Juli Polres Kediri Kota Berhasil Ungkap 6 Kasus, 10 Tersangka di Amankan

Antisipasi Gesekan, Polres Kediri Lakukan Penyekatan Antisipasi Simpatisan Pagar Nusa Menuju Nganjuk

Vaksinasi Merdeka Semeru Kali ini Digelar di Balai Desa Bogoran

Adhis