JatimTerkini.com
JatimMojokerto

Jum’at Curhat, Warga Mojokerto : Terima Kasih, Kami Terbantu Dengan Adanya Bakti Kesehatan

jatimterkini.com Mojokerto – Polresta Mojokerto Menggelar kegiatan bakti kesehatan vaksin gratis, cek gigi, dan cek kesehatan serta obat gratis. Kegiatan tersebut di laksanakan saat Jumat Curhat. Jumat (20/01).

Acara jumat curhat di adakan di Rumah Rakyat Jl. Hayam Wuruk No.50, Margelo, Magersari Kota Mojokerto. Jumat curhat kali ini bersama Kapolda Jatim Irjen Pol Dr Toni Harmanto,MH. Bersama dengan jajaranya, juga Walikota Mojokerto Hj. Ika Puspitasari,Se dan Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati l, M.Si, Dandim dan Danrem.

Di acara Jumat Curhat Polresta Mojokerto Bersama Rs Bhayangkara Nganjuk mengadakan Bakti Kesehatan, melayani Riksa kesehatan umum,lab kesehatan,konsultasi umum dan gigi, vaksin, dan pemberian obat gratis sesuai diagnosa.

Irjen Pol Dr Toni Harmanto mendatangi tempat layanan kesehatan, petugas mengatakan kepada Kapolda Jatim, “Sudah mencapai 200 lebih yang sudah cek kesehatan di sini mulai dari cek kesehatan umum,gigi dan vaksin juga ada.” Jelas petugas kesehatan kepada Kapolda Jatim.

Warga merasa terbantu dengan adanya Bakti Kesehatan yang di adakan Polresta Mojokerto Bersama Rs Bhayangkara, “Alhamdulillah tadi cek kolesterol dan diabetes, tadi juga dapat obat gratis.” Ucap warga yang selesai cek kesehatan.

Kegiatan Bakti Kesehatan di jumat curhat ini merupakan salah satu pelayanan dari Biddokes Polda Jatim dengan program Bhakti Kesehatan untuk Negeri. (MK/HB)