JatimTerkini.com
PemiluPilkadaPolitikSurabaya

Jelang Tahapan Pilkada 2024, Empat Panwascam Gercep Gelar Seleksi Wawancara PKD Selama Dua Hari.

Ilustrasi

Surabaya – Selama Dua hari, 27-28 Mei 2024, Empat kecamatan dari 31 Kecamatan di Kota Surabaya telah melaksanakan tes wawancara seleksi Pengawas Kelurahan/Desa (PKD) di masing-masing kantor Kecamatan.

Tes wawancara tersebut dilakukan oleh Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) yang sudah terpilih di masing – masing kecamatan yakni antara lain Kecamatan Tambaksari, Wiyung, Tandes dan Dukuh Pakis.

“Ada 8 kelurahan. Mulai jam 9.00 WIB sampai selesai. Wawancara dimulai Senin dan Selasa 27- 28 mei 2024,” kata Setya Hadi, Ketua Panwascam Tambaksari, Rabu (29/5/2024).

“Yang hadir ada 20 orang. 1 calon pkd tidak hadir. 3 mundur. Total 24 orang calon pkd se Tambaksari. Diantara 20 orang yang hadir. 2 kena sipol ( 1 kader pkb dan 1 kader pdip),” ulasnya.

Setelah tahapan wawancara, menurut Setya Hadi, Panwascam akan menggelar pleno untuk menentukan PKD yang layak dipilih, berdasarkan hasil tes wawancara dan jejak rekam dari PKD.

Hal yang sama juga dilakukan Anugerah, Ketua Panwascam Tandes didampingi Yanuar Kristandi, Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa (P3S) Panwascam Tandes.

“Pendaftar total 11 orang,
mengundurkan diri 1 orang dikarenakan sudah terpilih menjadi PPS. Kami ada 6 kelurahan dan kita mulai wawancara : Jam 08.00 – 17.00 WIB,” terangnya.

Sedangkan menurut Nanang Zamroni, Ketua Panwascam Wiyung yang mendaftar diwilayahnya ada 15 orang dan Gugur 4 orang. Adapun detail kelurahannya, Babatan 2 orang, Balas Klumprik 6 orang, Wiyung 5 orang dan Jajar Tunggal 2 orang.

Tak ketinggalan hal serupa juga dilakukan Panwascam Dukuh Pakis yang juga telah melakukan tes wawancara dengan waktu pelaksanaan yang sama.

“Teknis pelaksanaan tes wawancara mengacu pada aturan yang telah ditetapkan, untuk memilih kader pengawas yang dapat bekerja dan menjalankan tugas dengan amanah dan profesional,” pungkas Asnan, Ketua Panwascam Dukuh Pakis.