JatimTerkini.com
Ekbis

Danamon Didukung Adira Finance & MUFG Hadir di IIMS Surabaya 2024, Dukung Kebutuhan Otomotif Masyarakat Jawa Timur

jatimterkini.com – PT Bank Danamon Tbk (Danamon) didukung PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance), dan MUFG Bank, Ltd. (MUFG) kembali menunjukkan komitmennya terhadap perkembangan industri otomotif nasional dengan berpartisipasi dalam IIMS Surabaya 2024. Acara ini akan diadakan di Grand City Surabaya mulai tanggal 29 Mei hingga 2 Juni 2024.

Kehadiran Danamon, Adira Finance, dan MUFG di IIMS Surabaya 2024 sebagai Official Bank Partner, Official Multifinance Partner, dan Official Trade-in Partner (melalui momobil.id dan momotor.id) diharapkan dapat memberikan solusi finansial terbaik bagi para pecinta otomotif di Surabaya dan Jawa Timur, khususnya dalam hal pembiayaan kepemilikan kendaraan bermotor.

Meskipun industri otomotif nasional sempat mengalami tantangan dalam beberapa tahun terakhir, Danamon optimis akan pertumbuhannya di masa depan, terutama dengan meningkatnya minat masyarakat terhadap kendaraan bermotor listrik.

“Danamon menyadari potensi besar Jawa Timur untuk pertumbuhan industri otomotif, dan kami berharap dapat berkontribusi melalui partisipasi kami di IIMS Surabaya 2024,” ujar Irene Sri Redjeki, Regional Corporate Officer PT Bank Danamon Indonesia Tbk.

Danamon menawarkan berbagai produk finansial terbaik, termasuk KPM Prima, produk pembiayaan otomotif unggulan dengan berbagai fitur menarik, untuk membantu masyarakat mewujudkan mimpi memiliki kendaraan bermotor, termasuk kendaraan listrik.

Kehadiran Danamon di IIMS Surabaya 2024 merupakan partisipasi ketiga kalinya di ajang ini, menunjukkan komitmen berkelanjutan Danamon terhadap perkembangan industri otomotif dan melayani masyarakat di Surabaya dan Jawa Timur.

Danamon memiliki 39 kantor cabang dengan lebih dari 256 ribu nasabah di Jawa Timur, dan lebih dari 43% di antaranya berada di Surabaya.

Pada tahun 2023, Danamon dan Adira Finance mencatatkan pertumbuhan pembiayaan otomotif dan multiguna sebesar lebih dari 60% di Jawa Timur. Hal ini menunjukkan tingginya antusiasme masyarakat terhadap produk dan layanan Danamon.

Dengan mengusung semangat untuk tumbuh bersama, Danamon, sebagai bagian dari grup finansial MUFG, terus berkomitmen untuk menawarkan berbagai solusi perbankan dan finansial terbaik dari hulu ke hilir bagi para nasabah setia, termasuk kebutuhan pembiayaan kepemilikan kendaraan bermotor.

Secara aktif Danamon dan Adira Finance melayani pemilik usaha kecil dan menengah di sektor after market, suku cadang dan aksesoris serta berbagai solusi untuk kebutuhan transaksi, dana, perlindungan, dan pinjaman.

Sementara untuk para nasabah dan konsumen, Danamon selalu siap melayani para penggemar otomotif dan masyarakat luas dengan produk pembiayaan otomotif terbaik, yaitu KPM Prima, termasuk produk dan layanan perbankan dan finansial lainnya seperti QRIS D-Bank PRO, kartu debit, kredit, dan charge Danamon.(res)