SITUBONDO, Dalam rangka menciptakan situasi aman damai dan sejuk menjelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Serentak pada 6 Oktober Desember 2022 mendatang, Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H. melaksanakan kunjungan kerja dan tatap muka dengan dengan Forkopimca, Kades dan Cakades serta Tokoh Masyarakat.
Kunjungan kerja dan tatap muka kali ini digelar di wilayah Polsek Jajaran Rayon Barat yaitu di Polsek Mlandingan, Polsek Besuki dan Polsek Banyuglugur, Rabu (3/8/2022)
Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H. mengatakan kunjungan kerja dan tatap muka dengan Forkopimca, para Kepala Desa, Calon Kepala Desa, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda di tiap-tiap Kecamatan yang ada Pilkades sebagai cooling system dalam menciptakan Kamtibmasyang kondusif menjelang pelaksanaan Pilkades Serentak nanti.
“ Keberhasilan dalam menciptakan Kamtibmas terletak pada kebersamaan dan kerjasama, oleh karenanya tujuan tatap muka ini adalah silaturahmi dan komunikasi sebagai cooling system supaya pada pelaksanaan Pilkades Serentak mendatang bisa kondusif “ kata AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H.
Dalam tatap muka tersebut, Kapolres Situbondo AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H. juga mengimbau seluruh elemen masyarakat, perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda agar tidak mudah terhasut dan terprovokasi oleh pihak yang tidak bertanggung jawab yang menginginkan Pilkades tidak kondusif.
“ Peranan seluruh elemen masyarakat sangat penting untuk menjaga stabilitas kamtibmas tetap kondusif. Jangan mudah terhasut dan terprovokasi terhadap isu atau informasi yang tidak jelas, lakukan kroscek atau laporkan kepada apparat Kepolisian “ pesan AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H.
Demikian halnya kepada calon Kades, diharapkan agar dapat berkompetisi dengan baik dan jujur termasuk Panitia Pilkades dan personil Kepolisian wajib menjunjung tinggi netralitas demi menjaga marwah, keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.
“ Mari kita gelorakan semangat demokrasi yang aman, damai, dan sejuk. Apabila ada permasalahan bisa bisa langsung melaporkan kepada kami melalui 110 bebas pulsa, atau bisa langsung bisa menghubungi hotline saya di nomor 081331998456 “ tutup AKBP Dr. Andi Sinjaya, S.H., S.I.K., M.H.
Dalam kegiatan kunjungan kerja ke Polsek Jajaran didampingi Wakapolres Kompol Pujiarto, S.H., M.H., Pejabat Utama Polres Situbondo dan Ketua Bhayangkari Cabang Situbondo Ny. Marcella Andi Sinjaya beserta Pengurus. (humas/dra)
The post Dalam Kunker Kapolres Situbondo Tatap Muka dengan Forkopimca, Kades dan Cakades serta Tokoh Masyarakat Menjadi Cooling System Jelang Pilkades appeared first on Tribratanews Polda Jatim.