JatimTerkini.com
-->
Ekbis

Subholding Gas Pertamina Luncurkan Program SUPER dan C-Virals di Celebvation 2021

Jakarta, jatimterkini.com – Subholding Gas Pertamina, PT PGN Tbk, menggelar ajang apresiasi tertinggi kepada seluruh Perwira Subholding Gas yakni Celebration and Innovation (Celebvation) 2021, atas partisipasi aktif dan kontribusi terhadap berbagai program perusahaan. Pada Celebvation ini, PGN juga sekaligus meluncurkan 2 (dua) program, yaitu Program SUPER dan C-Virals.

Direktur SDM dan Penunjang Bisnis PT PGN Tbk, Beni Syarif Hidayat menjelaskan Program SUPER merupakan program pengembangan untuk memperkaya kompetensi pekerja melalui experiential learning sebagai garda terdepan yang dapat mendukung pencapaian target perusahaan di bidang penjualan. Sedangkan Program C-Virals adalah sebuah program pengembangan keterampilan intrapreneurship dengan memfasilitasi ide kreatif dan inovasi pekerja dalam merealisasikan, scaling up dan inkubasi menjadi added value (efisiensi, efektifitas, revenue baru) bagi perusahaan.

“Program SUPER dan C-Virals diharapkan dapat diikuti oleh seluruh Perwira Subholding Gas, sehingga akan menambah pengalaman yang bisa meningkatkan kompetensi untuk mendukung peningkatan daya saing dan nilai tambah bagi perusahaan. Khususnya menjadi sumber kekuatan perusahaan untuk mencapai target di tahun 2022 dan tahun-tahun berikutnya,” ujar Beni.

“Saya juga harap kedua program ini dapat mendorong semangat seluruh perwira sebagai bagian solusi dalam menyongsong era transisi energi,” lanjut Beni.

Celebvation 2021 bertema “Unleashing Innovation, Energizing the Nation”, dengan mengimplementasikan semangat berinovasi sebagai penggerak yang adaptif dalam meraih peluang dan meningkatkan nilai tambah bagi Subholding Gas dan Holding Migas Pertamina Group.

Adapun penghargaan Celebvation tahun ini diberikan kepada Perwira PGN dengan kategori yakni PGN Innovation Award 2021, Corporate Culture Award, The Most Inspiring Leader, The Most Inspiring Co-Worker, The Best Millennials Influencer Video, dan Contributors in Learning & Knowledge Management Program.

Dengan adanya SDM yang memiliki etos kerja yang tangguh, adaptif, dan inovatif, khususnya para millenial, Subholding Gas senantiasa terus berupaya meningkatkan kinerja operasional dan keuangan yang dapat memberikan nilai tambah bagi para stakeholder.

“Selain menjadi ajang memberikan apresiasi dan recognition, melalui Celebvation juga bertujuan untuk meningkatkan motivasi pekerja melalui keterlibatan aktif dan partisipasi pekerja, menumbuhkan antusias pekerja untuk berinovasi dan untuk meningkatkan peran kolaborasi dan sinergi pekerja di lingkungan Subholding Gas melalui implementasi program budaya AKHLAK,” tutup Beni. (res)

Related posts

Mitsubishi XFC Concept Goda Konsumen Jawa Timur

Abdul

Dorong Sektor Agrobisnis, Kadin Jatim Jajaki Kerjasama Alih Teknologi Pertanian Dengan Amerika

Nanang

tiket.com Luncurkan Jagoan Pariwisata untuk Tingkatkan Kompetensi & Kapabilitas Para Pelaku Usaha di Desa Wisata

redaksi