JatimTerkini.com
-->
Kediri Raya

Sedekah Seru, Polsek Kampak Bantu Sesama di Tengah Pandemi Covid-19

Polres Trenggalek – Kapolsek Kampak Iptu Andi Salbi, Amd.Kep., S.H, bersama anggota melaksanan program seru (seribu rupiah), yaitu kegiatan mengumpulan sumbangan dari seluruh anggota Polsek berupa uang minimal seribu rupiah setelah melaksanakan apel pagi yang bertempat di halaman Mapolsek Kampak. Senin (16/08).

Setelah kegiatan apel rutin setiap hari Senin, terlihat Kasium Polsek Kampak Aiptu Yuli Maryadi mengitari barisan personil dengan membawa kotak bertuliskan SERU, yang kemudian anggota menyambutnya dengan memasukkan sejumlah uang kedalam kotak.

Program Seru sendiri merupakan singkatan dari sedekah seribu rupiah. Sedekah yang terkumpul dari seluruh personil Polsek Kampak ini nantinya akan disalurkan kepada yang warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Kampak yang diwujudkan berupa beras.

“Melalui kegiatan program Seru ini kami mengumpulkan sumbangan berupa uang minimal seribu rupiah setiap hari sehabis apel pagi yang di ikuti oleh semua anggota Polsek Kampak. Kemudian sedekah yang terkumpul akan dibelikan beras yang selanjutnya didistribusikan ke warga kurang mampu,” terang Iptu Andi.

Kapolsek Kampak ini juga mengatakan Sedekah Seru ini akan rutin dilakukan sebagai wujud kepedulian anggota Polri terhadap sesama, terutama di masa pandemi Covid-19 ini. Dimana wabah Covid-19 cukup memberikan dampak yang buruk terhadap perekonomian banyak warga.

“Melalui penyaluran bantuan kepada warga kurang mampu ini diharapkan terjalin silaturahmi yang kuat antara Polri dengan masyarakat, serta sekaligus dengan program ini kita berharap dapat untuk meringankan sebagin kecil kebutuhan hidup warga pra-sejahtera yang terdampak pandemi Covid-19,” pungkas Iptu Andi.

Sumber : Polres Trenggalek

Related posts

Bhabinkamtibmas Desa Ngrayung Melaksanakan Sambang Desa Bersama Babinsa

Adhis

Ambil Apel di Halaman Mapolsek Kampak, Iptu Sanusi : Pagi Ini Kita Laksanakan Pendisiplinan Personil

Adhis

Polres Kediri Kota Amankan Puluhan Motor Berknalpot Brong